Powered By Blogger

Jumat, 22 Juli 2011

aku mohon pada-Mu ya Allah*** - apa yang dibela dalam hidup ini

assalamu'alaikum wr.wb.

bismillaahirrohmaanirrohiim

ya Allah lindungilah kami dari kesesatan yang halus, yang tidak dapat dirasakan dan diketahui oleh rasa dan pikiran ini, serta lindungilah kami dari kesesatan yang nyata, amin

kalaulah kita meyakini sebuah benda yang bagus itu suatu saat akan rusak dan ditinggalkan, pasti kita akan memanfaatkan benda tersebut dengan semaksimal mungkin, sebelum benda itu usang rusak ditelan waktu yang pada akhirnya dibuang karena sudah tidak ada gunanya lagi

begitulah pandangan sebahagian kita terhadap suatu benda yang tidak pernah abadi

semua yang hidup pastilah mati, dan semua yang hidup meyakini bahwa tubuh ini hanyalah sebuah rangka yang pada akhirnya akan kembali kedalam tanah dikubur ditelan bumi

tidak ada yang abadi dengan tubuh ini, asalnya kita sehat selanjutnya kita sakit dan meninggal
kalaulah tubuh ini hanya sebuah rangka, kenapa banyak orang yang membela mati-matian rangka ini ?

ada orang yang mati-matian mengeluarkan dana yang tidak sedikit untuk menjaga kesehatan rangka hidup yaitu tubuh

ada orang yang mati-matian menguras tenaga, pikiran dan semua potensi yang ada hanya untuk membela tubuh ini, hanya ingin rumah mewah yang bisa menaungi sang tubuh, hanya ingin memiliki kendaraan untuk memanjakan sang tubuh, hanya ingin dipandang gagah/cantik oleh orang, dll

bahkan cenderung banyak orang yang mati-matian membela kehormatan dan harga dirinya hanya karena membela sang tubuh

seorang sahabat pernah berkata "kalaulah dipikir kita ini hidup hanya membela isi perut dan "dibawah" perut...hanya itu"

pernyataan yang sangat menggelitik dan syarat dengan makna, apakah hidup itu hanya seperti itu ?

kalau hanya itu buat apa gunanya agama dan norma ?
sekarang saya merenungi apa sesungguhnya arti hidup ini, kalaulah tubuh yang dibela mati-matian suatu saat akan ditinggalkan ? apakah hidup ini hanya sebatas hidup saja ?

ternyata islam mengajarkan sesuatu yang sangat mulia bahwa hidup itu bukan perkara hidup didunia saja, tetapi akan ada pertanggung jawaban diakhirat kelak terhadap apa yang pernah dilakukan selama hidupnya didunia ini

akhlak mulia adalah kendaran bagi sang tubuh untuk bekalnya diakhirat kelak,

maka dari itu manfaatkanlah tubuh ini beserta potensinya dengan semaksimal mungkin sebelum tubuh ini rusak dan tidak bermanfaat lagi

sahabat, semoga Allah selalu melimpahkan karunia hikmah hidup untuk kita semua agar kita bisa melihat makna hidup yang sesungguhnya, agar selalu mawas diri serta terjaga dari sifat-sifat yang tercela yang dilarang oleh agama dan norma kehidupan, insya Allah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar